Jumat, 11 Mei 2012

Negara Peserta Putaran Final Piala Eropa/ UEFA Euro 2012 Polandia Ukraina

Putaran Final Piala Eropa 2012/ UEFA Euro 2012, akan dilaksanakan di 2 negara, yaitu Polandia dan Ukraina, dari tanggal 8 Juni 2012 sampai 1 Juli 2012.

Dari 53 negara anggota UEFA, 2 negara penyelenggara otomatis lolos ke Putaran Final, sedangkan 51 negara lainnya harus mengikuti Kualifikasi Babak Grup dan Kualifikasi Playoff, untuk memperebutkan 14 tempat di Putaran Final.

Putaran Final Piala Eropa 2012/ UEFA Euro 2012 Polandia Ukraina, akan menjadi yang terakhir dengan jumlah peserta 16 negara, karena mulai tahun 2016 dan seterusnya, jumlah peserta Putaran Final Piala Eropa akan ditambah menjadi 24 negara.

Berikut ini 16 Negara Peserta Putaran Final Piala Eropa 2012/ UEFA Euro 2012 Polandia Ukraina.

1. Polandia, lolos otomatis sebagai Tuan Rumah/ Negara Penyelenggara, didapatkan pada 18 April 2007.

2. Ukraina, lolos otomatis sebagai Tuan Rumah/ Negara Penyelenggara, didapatkan pada 18 April 2007.

3. Jerman, lolos sebagai Juara Grup A Kualifikasi Babak Grup, didapatkan pada 2 September 2011.

4. Rusia, lolos sebagai Juara Grup B Kualifikasi Babak Grup, didapatkan pada 11 Oktober 2011.

5. Italia, lolos sebagai Juara Grup C Kualifikasi Babak Grup, didapatkan pada 6 September 2011.

6. Perancis, lolos sebagai Juara Grup D Kualifikasi Babak Grup, didapatkan pada 11 Oktober 2011.

7. Belanda, lolos sebagai Juara Grup E Kualifikasi Babak Grup, didapatkan pada 6 September 2011.

8. Yunani, lolos sebagai Juara Grup F Kualifikasi Babak Grup, didapatkan pada 11 Oktober 2011.

9. Inggris, lolos sebagai Juara Grup G Kualifikasi Babak Grup, didapatkan pada 7 Oktober 2011.

10. Denmark, lolos sebagai Juara Grup H Kualifikasi Babak Grup, didapatkan pada 11 Oktober 2011.

11. Spanyol, lolos sebagai Juara Grup I Kualifikasi Babak Grup, didapatkan pada 6 September 2011.

12. Swedia, lolos sebagai Peringkat Kedua Terbaik Kualifikasi Babak Grup, didapatkan pada 11 Oktober 2011.

13. Kroasia, lolos sebagai Pemenang Kualifikasi Playoff, didapatkan pada 15 November 2011.

14. Republik Cheska, lolos sebagai Pemenang Kualifikasi Playoff, didapatkan pada 15 November 2011.

15. Republik Irlandia, lolos sebagai Pemenang Kualifikasi Playoff, didapatkan pada 15 November 2011.

16. Portugal, lolos sebagai Pemenang Kualifikasi Playoff, didapatkan pada 15 November 2011.

Undian Pembagian Grup untuk Putaran Final Piala Eropa 2012/ UEFA Euro 2012 Polandia Ukraina, sudah dilakukan pada tanggal 2 Desember 2011, di Ukraine Palace of Arts, Kiev, Ukraina.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Featured Post

Klasemen Akhir dan Hasil Lengkap Pertandingan Piala Afrika 2017 (Africa Cup of Nations/ Coupe d'Afrique des Nations)

Berikut ini Klasemen Akhir dan Hasil Lengkap Pertandingan Babak Grup (Group Stage) dan Babak Gugur (Knockout Stage) Turnamen/ Kejuaraan Pial...